-
11 Agustus 2023 11:20 am

Hadirkan Senyum santri dipelosok Bogor dalam rangka HUT 78 Republik Indonesia

Hadirkan Senyum santri dipelosok Bogor dalam rangka HUT 78 Republik Indonesia

Di Pagi yang cerah dan semangat yang kuat belasan Mahasiswa yang merupakan bagian dari agen perubahan dimasyarakat ini membuat agenda dibeberapa kobong pondok pesantren dipelosok Bogor tepatnya wilayah Leuwiliang. Berbaris rapi dan semangat dalam breafing pagi belasan mahasiswa yang menamakan dirinya generasi baik ini . "Semangat yang kita bawa kali ini adalah semangat KEMERDEKAAN, semangat memerdekakan buta aksara Al Quran dipelosok Bogor. jaga niat temen2 bahwasanya kali ini kita hadir membawa amanah orang2 baik diluar sana untuk tepat sampai kepenerima manfaat yang amanah dan sesuai" Ucap Bapak Hendra Aditya selaku ketua Zakat Baik.


rombongan Mahasiswa dalam perjalanan  ekspedisi menggunakan kendaraan roda dua
rombongan Mahasiswa dalam perjalanan ekspedisi menggunakan kendaraan roda dua

ssalah satu peserta ekspedisi membawa bendera Zakat Baik
ssalah satu peserta ekspedisi membawa bendera Zakat Baik



Perjalanan memakan waktu hampir 3 jam karena sempat menyasar dikarenakan sinyal sempat hilang akhirnya tim sampai dilokasi pertama di kobong pesantren El Miyah Leuwiliang yang dimana jumlah santrinya ini sebanyak 350an. Acara berjalan Khidmat dengan menyalurkan ratusan Al Quran, iqro beras untuk santri juga mukena untuk shalat para santriwati." Jazakumullah khoir kepada sadayana, terutama muhsinin, para donatur Zakat baik mugi mugi berkah hartanya berkah dunia akhirat" ucap Ust lukman pimpinan kobong.


dokumentasi bersama santri kobong El Miyah
dokumentasi bersama santri kobong El Miyah


Siang harinya setelah istrahat dan shalat zuhur team melanjutkan kepondok kedua yang tidak terlalu jauh dari lokasi pertama yakni di kobong pondok pesantren Al kasfi Leuwiliang pimpinan Kyai ismail. Jumlah santrinya yang cukup banyak membuat tim semangat menyalurkan program yang ada. Senyum bahagia para santri yang setiap harinya mempelajari Al Quran, Kitab kuning dan pelajaran lainnya ini semakin bertambah ketika mendapatkan Hadiah Al Quran yang kami bawa. "jujur baru kali ini kami mendapatkan bantuan Al Quran Tajwid yang begitu banyak dari lembaga dan baru kali ini pondok kami didatangkan langsung mendapatkan program. semoga tidak hanya kali ini silaturahminya semoga yang memberikan (para donatur Zakat Baik) dibalas kebaikannya oleh Alloh SWT" Ucap kyai Ismail yang tiada hentinya mengucap syukur.


dokumentasi bersama santriwati  Al Kasfi
dokumentasi bersama santriwati Al Kasfi

dokumentasi bersama Santri Qurotal A`ayun
dokumentasi bersama Santri Qurotal A`ayun


Agenda Selanjutnya kami lanjutkan ke kobong Pondok Qurotal` Ayun dengan membawa program yang sama. Sadi selaku koordinator agenda ekspedisi Al Quran pelosok bogor kali ini menyampaikan "ditengah waktu libur kuliah kami ini sengaja kami pakai untuk menghadirkan kebaikan dibeberapa wilayah dan kali ini di wilayah bogor. kami sebagai Mahasiswa juga harus hadir ditengah masyarakat dalam edukasi juga menyampaikan kebaikan. dan saya mewakili rekan rekan mahasiswa lainnya mengucapkan ribuan terima kasih kepada Zakat Baik yang sudah memberikan kesempatan kepada kami untuk bisa menyapa, bertemu dan hadir dimasyarakat khususnya di pesantren pesantren kobong diwilayah Kabupate Bogor dan in menjadi pengalaman berharga bagi kami".


Agenda Ekspedisi Al Quran Zakat baik ini akan terus berjalan dan bergullir setelah sebelumnya menyapa di wilayah Garut, Sukabumi, Depok, Banten dan kini di wilayah Bogor. Amanah dari donatur Zakat baik dalam program sedekah Al Quran terus kami hadirkan dan kami terus mengajak sahabat zakat baik untuk ikut berpartisipasi dalam program ini.

Yuk lanjutkan kebaikan ini.
Rekening Sedekah Al Quran
Bank Syariah Indonesia
7700777717 a.n Sedekah Al Quran

Rekening Sedekah Iqro
Bank Syariah Indonesia
7700777019 a.n Sedekah Iqro

Rekening Zakat
Bank Syariah Indonesia
7700777116 a.n. ZAKAT BAIK

Konfirmasi ke 081315759908 (Aisyah)

dokumentasi Tambahan :






-

-


Blog Post Lainnya
-
Kontak Kami
0823-1013-0061
info@zakatbaik.org
Perum Vila Rizki Ilhami 2 Jl. Raihan Boulevard Ruko RD 9 Sawangan, Depok, Jawa Barat
Ikuti kami
Scan Untuk Berdonasi
-
@2024 Zakat Baik Inc.